Pria Asal Lumajang Tewas Terseret Arus Saat Cari Cumi di Prapat Agung, Buleleng
GOOGLE NEWS
BERITABULELENG.COM, BULELENG.
Seorang pria bernama Suliyanto Wibowo (28), asal Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, ditemukan meninggal dunia setelah terseret arus laut di perairan Prapat Agung, Desa Sumberklampok, Kecamatan Gerokgak, Buleleng, pada Senin (14/4/2025).
Jenazah korban berhasil ditemukan oleh tim SAR gabungan di kedalaman 8 meter dari permukaan laut, setelah dilakukan pencarian intensif selama dua hari sejak dilaporkan hilang.
Koordinator Pos Pencarian dan Pertolongan SAR Buleleng, Kadek Donny Indrawan, menjelaskan bahwa insiden bermula saat korban bersama temannya sedang mencari cumi-cumi saat air laut surut, pada Minggu (13/4) sore.
“Saat air mulai pasang, korban menolak ajakan temannya untuk kembali ke tepi dan tetap fokus mencari cumi-cumi,” ujar Donny.
Sekitar pukul 17.30 WITA, korban terlihat tenggelam dan terseret arus menjauh dari pantai. Kondisi air yang semakin pasang dan jarak yang cukup jauh menyulitkan upaya penyelamatan saat itu.
Laporan hilangnya korban diterima oleh Pos SAR Buleleng dan Polairud Polres Buleleng pada pukul 20.25 WITA.
Tim SAR langsung bergerak menyisir garis pantai menggunakan perahu karet, namun pencarian awal belum membuahkan hasil.
Pencarian dilanjutkan keesokan harinya oleh tim gabungan yang terdiri dari SAR Buleleng, Polairud, petugas Taman Nasional Bali Barat (TNBB), dan nelayan lokal.
Pencarian dilakukan dengan menyisir area ke arah barat dan timur, menggunakan peralatan Aqua Eye serta teknik penyelaman.
“Sekitar pukul 10.00 WITA, korban berhasil ditemukan pada titik koordinat 08° 08' 15"S - 114° 26' 32"E, atau di sebelah utara dari lokasi awal tenggelam,” jelas Donny.
Jenazah Suliyanto Wibowo kemudian dievakuasi ke Posko SAR Prapat Agung, sebelum diserahkan ke keluarga dan dibawa ke rumah duka di Desa Gerokgak.
Editor: Wids
Reporter: Rilis Pers