Undiksha Diminta Terus Berkolaborasi dengan Pemkab Buleleng
GOOGLE NEWS
BERITABULELENG.COM, BULELENG.
Wakil Bupati Buleleng, Bali I Nyoman Sutjidra meminta kepada Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja terus berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng di segala bidang. Hal tersebut disampaikannya saat ditemui usai menghadiri Pemberian Bantuan Sosial kepada Masyarakat Desa Bondalem, Kecamatan Tejakula oleh Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Undiksha serangkaian Dies Natalis XXIX, Selasa (18/1).
Sutjidra menjelaskan kolaborasi ataupun kerja sama antara Pemkab Buleleng dan Undiksha telah terjalin sangat baik selama ini. Hubungan kedua instansi berjalan sangat harmonis.
Bahkan, ada hal yang bisa dikomunikasikan melalui jalur-jalur informal. Seperti kegiatan pengembangan dan pemberian pemikiran dari Undiksha kepada Pemkab Buleleng.
“Saya harap ini terus berjalan dan bahkan ditingkatkan di masa yang akan datang,” jelasnya.
Sebagai satu-satunya Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Bali Utara, Undiksha merupakan salah satu aset yang dimiliki Buleleng. Aset dari Pemkab Buleleng juga. Dengan begitu, warga Undiksha dan Undiksha sendiri merupakan masyarakat Buleleng yang perlu dikembangkan. Dengan hubungan yang telah terjalin harmonis selama ini, Pemkab Buleleng banyak memberikan dukungan kepada Undiksha. Baik itu hibah berupa gedung ataupun upaya-upaya lainnya.
“Kita terus dorong Undiksha bisa menjadi universitas yang unggul,” ucap Sutjidra.
Lebih lanjut, Sutjidra mengatakan dengan kolaborasi tersebut, Undiksha sampai saat ini berkembang sangat pesat. Seperti yang telah disampaikan oleh Rektor, Undiksha berhasil meraih peringkat 13 dari seluruh PTN di Indonesia. Hal ini tentu sangat membanggakan sehingga diharapkan hubungan harmonis dan kolaborasi yang baik ini terus terjaga dan ditingkatkan. Seperti pengembangan Program Studi (Prodi) yang memerlukan koordinasi dengan Pemkab Buleleng.
“Prodi yang sudah dimiliki Undiksha dikembangkan yang bisa nanti bersinergi untuk pengembangan dan pembangunan yang dilakukan Pemkab Buleleng,” kata dia.
Wakil Bupati asal Desa Bontihing, Kecamatan Kubutambahan ini juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Undiksha melalui IKA yang telah melakukan kegiatan sosial bagi masyarakat Desa Bondalem. Kegiatan sosial yang dirangkaikan dengan pelepasan tukik ini menjadi upaya bersama pelestarian terhadap lingkungan. Termasuk membantu meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
“Sebagai kepala daerah, saya mengucapkan terima kasih kepada Undiksha dengan kegiatan yang dilakukan selama ini. Baik itu sumbangsih pemikiran, upaya maupun bantuan sosial yang diberikan,” tutup Sutjidra.
Editor: Robby Patria
Reporter: Kontributor Buleleng